Body care atau produk-produk kecantikan untuk kulit tubuh, menjadi hal yang wajib dimiliki oleh wanita untuk menjaga kesehatan kulitnya. Bahkan tak jarang para wanita rela mengeluarkan banyak uang untuk bisa membeli body care, yang memang diperlukan untuk kesehatan dan kecantikan kulit tubuh.
Rangkaian body care yang digunakan juga tidak boleh sembarangan supaya hasil yang diperoleh dapat lebih maksimal. Ada produk bodycare yang harus dipakai setiap hari, ada juga yang hanya dipakai beberapa kali dalam seminggu. Penasaran dengan apa saja rangkaian bodycare untuk merawat kesehatan kulit? Yuk simak penjelasan berikut ini!
1. Menggunakan Body Wash atau Sabun yang Sesuai dengan Kebutuhan Kulit
Rangkaian bodycare yang pertama adalah penggunaan body wash. Body wash merupakan salah satu body care pokok yang digunakan sehari-hari. Banyak sekali jenis body wash atau sabun yang dijual di pasaran. Mulai dari bentuk batangan hingga yang cair. Manfaat yang ditawarkan oleh macam-macam produk body wash pun bermacam-macam. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kondisi dan kebutuhan kulit kamu.
Ada body wash yang menawarkan manfaat berupa mencerahkan kulit, melembutkan kulit dan lain sebagainya. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan kulit, karena setiap body wash memiliki kandungan yang berbeda-beda, tetapi sama-sama punya manfaat untuk kesehatan kulit. Namun fungsi utama dari body wash ini, adalah untuk membersihkan kulit dari debu-debu dan kotoran yang nenempel pada kulit.
2. Jangan Lupa untuk Menggunakan Body Scrub
Rangkaian bodycare yang selanjutnya adalah penggunaan body scrub. Body scrub merupakan butiran-butiran lembut yang dipadukan dengan cream atau gel. Fungsi utama dari body scrub ini adalah untuk mengangkat debu dan kotoran yang menempel di kulit, serta untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk di kulit. Jadi, penggunaan body wash juga harus dibarengi dengan penggunaan body scrub supaya hasilnya lebih maksimal.
Jika sel kulit mati dan debu kotoran di kulit terangkat dengan maksimal, kulit akan terlihat lebih bersih dan cerah. Kamu bisa menggunakan body scrub 3-4 kali dalam seminggu, untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Jangan gunakan body scrub terlalu sering ya sobat! Hal ini dikarenakan butiran-butiran kasar dalam body scrub, dapat membuat kulit menjadi tipis jika terlalu sering digunakan. Tetap sesuaikan penggunaan sesuai dengan kebutuhan kulit kamu ya.
3. Menggunakan Body Serum
Nah, di urutan yang selanjutnya adalah penggunaan body serum. Penggunaan body serum ini sangat penting untuk melengkapi nutrisi yang diperlukan oleh kulit tubuh. Penggunaan body scrub untuk membersihkan kulit akan semakin sempurna, jika dilengkapi dengan penggunaan body serum untuk menutrisi kulit sehingga kelihatan lebih cerah dan sehat.
Body serum ini memiliki bentuk dan tekstur yang hampir sama dengan lotion, hanya saja untuk konsentrasinya lebih kental lotion. Penggunaan body serum akan terasa lebih ringan di kulit jika dibandingkan dengan penggunaan lotion. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan body serum ini setelah mandi pagi serta sebelum tidur malam.
4. Penggunaan Body Lotion
Rangkaian bodycare yang selanjutnya adalah penggunaan body lotion. Penggunaan body lotion ini tidak boleh kamu lewatkan karena body lotion ini, merupakan komponen yang penting untuk menjaga kelembabab dan kesehatan kulit.
Banyak sekali varian body lotion di pasaran yang berbeda-beda kandungan dan manfaatnya untuk kesehatan kulit. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan kulit kamu ya sobat.
Biasanya, body lotion memiliki kandungan utama vitamin E yang dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit tubuh. Penggunaan body lotion ini hamper sama dengan penggunaan body serum. Kamu dapat menggunakannya setelah mandi, setiap kali keluar rumah, bahkan sebelum tidur malam.
Hal ini dimaksudkan supaya kamu bisa mendapatkan hasil yang lebih maksimal dari penggunaan body lotion. Body lotion biasanya memiliki tekstur cream atau seperti gel namun lebih kental. Kamu bisa menyesuaikan penggunaan produk body lotion sesuai kebutuhan kulit kamu ya sobat.
5. Menggunakan Sunblock untuk Perlindungan dari Paparan Sinar UV
Rangkaian bodycare yang selanjutnya adalah penggunaan sunblock. Sunblok ini sebenarnya adalah komponen terpenting dari serangkaian produk bodycare lainnya. Hal ini dikarenakan sunblock dapat memberikan perlindungan bagi kulit dari paparan sinar matahari, yang tentu saja dapat merusak kulit.
Jika kulit terpapar sinar matahari terlalu lama, akan sia-sia kamu menggunakan rangkaian bodycare. Tapi lain halnya jika kamu menggunakan sunblock untuk memberikan perlindungan ganda bagi kulit. Dampak buruk dari paparan sinar matahari tidak akan terlalu mempengaruhi kulit.
Sunblock ini dilengkapi dengan kandungan SPF yang bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Jadi, jika kamu beraktivitas di luar ruangan ketika siang hari ada baiknya untuk menggunakan sunblock terlebih dahulu. Penggunaan sunblock ini dapat memberikan perlindungan ekstra pada kulit kamu. Sesuaikan jumlah SPF dengan kebutuhan kulit kamuy a sobat.
Itulah beberapa rangkaian bodycare yang kamu perlukan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Jika ingin mendapatkan hasil yang lebih maksimal, ada baiknya kamu rutin menggunakan rangkaian bodycare di atas. Konsistensi sangat diperlukan untuk bisa memperoleh hasil yang lebih maksimal untuk kulit.
Jangan lupa tetap sesuaikan pilihan bodycare sesuai dengan kebutuhan kulit kamu ya sobat. Pilihlah bodycare dengan kandungan dan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu. Perhatikan juga jumlah penggunaan bodycare.
Misalnya saja penggunaan body scrub, jangan terlalu sering karena dapat membuat lapisan kulit semakin tipis jika terlalu sering diaplikasikan pada kulit. Baca terlebih dahulu peraturan di kemasan sebelum menggunakannya ya sobat.
Discussion about this post